Ciri Khusus Eceng Gondok dan Fungsinya

Ciri Khusus Eceng Gondok dan Fungsinya – Tidak semua tumbuhan hidup di daratan. Sebagian tumbuhan justru hidup di lingkungan air. Tumbuhan memang memiliki lingkungan tumbuh yang berbeda, dan hanya tumbuhan tertentu saja yang bisa hidup di air atau misalnya di lingkuan ekstrim seperti lingkungan bersalju. Di Indonesia selain tumbuhan bisa tumbuh di dataran rendah dan dataran tinggi juga ada yang hidup di air seperti misalnya enceng gondok. Apakah anda tahu bunga apa ini? tentu saja semua mengetahui bunga ini yang mana seringnya dianggap sebagai Gulma daripada sebagai tumbuhan. Tidak banyak yang suka membiakkannya karena bunga jenis ini tidak bisa dijadikan sebagai bunga hias kecuali di kolam dan seringnya bunga ini mengganggu ekosistem air jika jumlahnya sudah melebihi batasan. Namun sebenarnya bunga ini memiliki kegunaan yang cukup bagus untuk manusia, anda tahu apa? Nah, disini akan dibahas ciri khusus enceng gondok dan fungsinya untuk manusia..

Enceng gondok merupakan tumbuhan air yang mana banyak terdapat di perairan tawar seperti di sungai. Tumbuhan ini biasanya terlihat mengapung di atas sungai yang mana menutupi sinar matahari yang akan masuk ke dalam perairan. Tangkai daun enceng gondok menggelembung atau berongga. Tumbuhan ini masih memiliki akar layaknya tumbuhan lainnya yang tentu saja mengapung di perairan. Daun enceng gondok merupakan daun tunggal yang mana bentuknya oval, memiliki tekstur yang licin dan berwarna hijau cerah. Pada ujung dari tangkai daun menggelembung dan juga pangkal tersebut meruncing. Tanaman ini mudah sekali berkembang biak sehingga jika dibiarkan lama kelamaan akan semakin tumbuh subur, jumlahnya mejadi banyak. Salah satu alasan enceng gondok dianggap gulma karena bisa mengancam kehidupan yang ada di bawahnya. Jika semakin banyak enceng gondok yang ada di sungai maka cahaya matahari akan susah masuk ke dalam perairan, ikan akan kekurangan vitamin dari matahari dan mempersulit untuk ikan bernafas karena enceng gondok yang menutupi perairan tidak menyediakan ruang untuk ikan mengambil udara bebas.

Namun tahukan anda apa manfaat enceng gondok? Sejatinya tanaman ini juga memiliki banyak manfaat sebagai berikut:

  1. Enceng gondok banyak mengandung zat yang baik bagi tubuh seperti protein, karbohidrat, kalori, kalsium, fosfor, zat besi, dsb.
  2. Enceng gondok juga mengandung banyak vitamin seperti A, C, atau B1
  3. Digunakan sebagai pupuk organic bagi tanaman sayur atau buah
  4. Digunakan untuk menyembuhkan penyakit kulit, sulit buang air kecil, sakit tenggorokan, dsb.
  5. Sebagai tempat bertelurnya ikan

Itulah beberapa manfaat enceng gondok bagi makhluk hidup. Meskipun banyak juga kekurangannya namun tanaman ini juga memiliki cukup banyak kelebihan. Melalui artikel ciri khusus enceng gondok dan fungsinya bagi makhluk hidup diharapkan untuk pembaca bisa mengambil sisi positifnya seperti mengembangkannya untuk bahan obat atau mengolahnya untuk hal-hal berguna lainnya, sementara untuk hal negative bisa diminimalisir dengan mengurangi populasinya di perairan.

Artikel Lainnya :

  • Ciri Khusus Bunga Sepatu dan Fungsinya

Related Posts