Fungsi Rongga Mulut Pada Manusia

Fungsi Rongga Mulut Pada Manusia – Mulut merupakan organ pencernaan pertama yang bertugas dalam proses pencernaan, hingga makanan menjadi kecil dan halus serta mudah untuk ditelan. Mulut merupakan rongga yang berbentuk oval yang berada didalam tengkorak.

Fungsi utama dari mulut yaitu untuk berbicara dan makan. Didalam mulut terdapat gigi yang berfungsi untuk menghancurkan makanan dan lidah berfungsi untuk membolak-balikan makanan agar semua makanan dapat dihancurkan dan dihaluskan secara merata. Bagian mulut termasuik, rongga mulut, bibir, gigi, gusi, dan langit-langit yang keras dan lembut, kelenjar ludah dan lidah.

Saluran pencernaan dimulai dimulut ketika makanan yang dibawa ke mulut lalu ditumbuk oleh gigi dan dibasahi oleh air liur. Air liur atau ludah mengandung enzim yang disebut sebagai amilase yang memecah karbohidrat menjadi gula.

Fungsi Rongga Mulut

Yaitu sebagai peranan utama dari saluran pencernaan, area manipulasi suara untuk berbicara, sumber sekunder respirasi dan sebagai lokasi organ sensorik untuk rasa. Rongga mulut berada di belakang bibir yang memanjang ke atas tenggorokan. Bagian atas rongga mulut yaitu daerah selera keras dan lunak berada dengan lidah yang memiliki fungsi organ utama di daerah tersebut.Rongga mulut menerima makanan, mengunyah dan mengadukkannya dengan air liur kemudian proses menelan. Pengecap rasa dilidah memberikan sensasi rasa yang berbeda-beda. Rongga mulut memainkan peranan penting ketika berbicara. Mulut juga digunakan untuk minum, bernafas, ekspresi wajah, dan interaksi sosial seperti penciuman.

Struktur Utama Mulut

1. Bibir, merupakan dua struktur seluler dan juga otot yang membentuk pintu masuk ke mulut.
2. Ruang depan, merupakan ruang diantara jaringan lunak yaitu bibir dan pipi, dan gigi serta gusi.
3. Rongga Mulut, merupakan rongga yang dibatasi oleh beberapa struktur.
4. Gusi, terdiri dari jaringan padat dan fibrosa yang melapisi pelukan gigi dan lengkungan alveolar.
5. Gigi, manusia memiliki dua set gigi selama seumur hidupnya.
6. Langit-langit, terdiri dari langit-langit yang keras dan langit-langit yang lunak.
7. Lidah.
8. Kelenjar ludah minor
9. Rahang bawah.
10. Rahang atas

Saraf Trigeminal merupakan saraf utama yang memiliki peranan dan beberapa fungsi motorik seperti menggigit, mengunyah dan menelan. Saraf ini memiliki 3 cabang utama, yaitu :

1. Cabang atas- berfungsi melayani dahi dan kulit kepala.
2. Cabang tengah, berfungsi untuk melayani bibir atas, pipi, gigi, rahang atas, gusi atas dan beberapa daerah hidung.
3. Cabang bawah, berfungsi untuk melayani rahang bawah, bibir bawah, gusi dan gigi bawah.
Selain itu, ada beberapa gangguan pada mulut yaitu :
1. Sumbing dan bibir sumbing
2. Ulkus mulut
3. Infeksi seperti sariawan, herpes atau tonsilitis
4. Bau mulut ( Halitosis )
5. Thrauma
6. Sindrom mulut kering
7. Masalah gigi seperti gigi berlubang
8. Masalah ketika berbicara

Artikel Lainnya :

  • Fungsi Hormon Pada Manusia

Related Posts