Pengertian Kebudayaan Menurut Para Ahli Dunia

Pengertian Kebudayaan Menurut Para Ahli Dunia – Berbagai pengertian mengenai kebudayaan yang di paparkan oleh para ahli, sehingga diperoleh kesimpulan tentang kebudayaan yang merupakan suatu hal yang mampu mempengaruhi tingkat pengetahuan serta gagasan yang terdapat didalam pikiran manusia, sehingga didalam kehidupan kebudayaan bersifat abstrak.
Budaya merupakan cara hidup yang berkembang dimiliki bersama oleh kelompok orang dan diwariskan dari generasi ke generasi seterusnya. Budaya terbentuk dari beberapa unsur yang rumit salah satunya adat istiadat, politik, agama, perkakas, bahasa, pakaian, bangunan, dan karya seni.
Beberapa pendapat yang dijelaskan oleh para ahli dunia (Barat dan Indonesia)

A. Kebudayaan Menurut Para Ahli Barat

    1. B.Tylor dalam buku Primitif Culture mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan keseluruhan yang kompleks didalamnya terkandung ilmu pengetahuan serta kebiasaan yang didapat manusia sebagai anggota masyrakat.
    2. Linton dalam buku The Culcural Background of Personality yang mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan konfigurasi tingkah laku dan hasil laku yang memiliki unsur-unsur pembentukan yang didukung dan diteruskan oleh beberapa masyarakat tertentu.
    3. H. Kelly dan C. Klukhohn yang mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan hasil tanya jawab dari para ahli antropologi, hukum, sejarah, psychologi yang implisit dan eksplisit, rasional yang terdapat pada setiap waktu yang dijadikan pedoman potensial bagi tingkah laku manusia.
    4. Melville J. Herskovits mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan bagian dari lingkungan buatan manusia”.
    5. Dawson dalam buku Age of the Gods mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan cara hidup bersama “.
    6. P. H. Dryvendak mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan kumpulan cetusan jiwa manusia yang beraneka ragam dan berlaku dalam suatu masyarakat tertentu.
    7. Ralph Linton, mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan sifat sosial manusia yang bersifat turun temurun “.
    8. J Stern dan M. Jacobs mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan keseluruhan yang mencakup bentuk teknologi sosial, religi, ideologi, kesenian dan warisan sosial berupa benda”.
    9. K. Kupper mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan suatu sistem gagasan yang dijadikan pedoman dan pengaruh bagi manusia dalam berperilaku secara individu maupun kelompok.
    10. William H. Haviland mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan seperangkat norma dan peraturan yang dimiliki bersama oleh para anggota masyarakat, yang apabila dilaksanakan anggotanya akan melahirkan perilaku yang dipandang layak dan diterima semua masyarakat.
    11. Kebudayaan Menurut Para Ahli Indonesia
    12. Dr. Koentjaraningrat, megatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan keseluruhan manusia dari perilaku dan hasil perilaku yang beraturan dari tata kelakuan yang didapatnya dengan belajar dan semuanya tersusun dalam kehidupan sehari-hari.
  1. Sultan Takdir Alistahbana, mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan manifestasi dari cara berpikir manusia”.
  2. Moh. Hatta, mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan ciptaan hidup dari suatu bangsa “.
  3. Mangunsarkoro, mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan segala sesuatu yang bersifat dari hasil kerja jiwa manusia dalam arti yang seluas-luasnya”.
  4. Ki Hajar Dewantara, mengatakan bahwa “ Kebudayaan merupakan buah dari budi manusia terhadap dua pengaruh yakni, zaman dan alam yang dimana manusia harus mengatasi beraneka ragam rintangan dalam hidup dan kehidupan, keselamatan dan kebahagiaan yang lahir bersifat damai dan tertib.

Itulah Pengertian Kebudayaan Menurut Para Ahli Dunia. Semoga membantu.

Artikel Lainnya :

  • Pengertian Satuan Baku dan Tidak Baku

Related Posts